Loudness
Sekarang waktunya menyinggung group band dari Jepang. Buat penggila musik cadas dekade 1980-an, tentunya banyak yang udah familiar sama group band Loudness. Group ini udah berdiri dari tahun 1981 oleh Akira Takasaki, yang belakangan dianggap sebagai virtuoso gitarnya Jepang. Di paruh pertama era 1980-an, group ini cuma wira-wiri di Jepang aja. Tapi setelah merilis album ketiga "The Law of Devil's Land", mereka memutuskan untuk keluar kandang, dan pergi ke Eropa untuk ngerekam album keempatnya, "Disillusion". Tahun 1985 bisa dianggap sebagai awal keberhasilan Loudness dalam menaklukkan dunia. Lewat manajemen mantan tour managernya Twisted Sister Joe Gerber, Loudness berhasil teken kontrak dengan Atlantic Record, dan kemudian mengeluarkan album kelima, "Thunder in the East". Album ini sukses berat untuk ukuran group band dari Jepang, karena berhasil masuk ke nomor 74 di Billboard Charts. Prestasi ini membuat Loudness jadi satu-satunya group band Jepang yang pernah nongkrong di Billboard Charts. Semua lagu di album ini dinyanyikan dalam bahasa Inggris, dan belakangan menjadi trend di kalangan group band di Jepang untuk ikut-ikutan bikin lagu dalam bahasa Inggris. Di album ini satu lagu hits yang jadi andalan, yaitu Crazy Nights. Gue sengaja postingin lagunya buat kalian yang blom pernah denger lagunya.
loudness - 01 crazy nights.mp3
1 Comments:
This comment has been removed by the author.
Post a Comment
<< Home